Kuingin Dilamarmu
Penulis: Ariny Nurul haq
Romantis
Kategori
1,381
Dilihat
12
Suka
Blurb
Wardah Maulida (25), seorang single mom yang memiliki balita --Nazieb (5). Dia ditinggal oleh Arianto (28) sejak Nazib berusia 1 tahun. Alasannya kerja di Kalimantan, tapi nyatanya nggak pulang-pulang dan sama sekali nggak ada kabar. Dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari ia bekerja sebagai editor di AT Press. Membesarkan Nazieb seorang diri bukanlah hal mudah. Untung ada Luthfi (22), adik ipar yang baik. Peran Luthfi berguna antar jemput Nazieb sekolah, ajak main ke mal, sampai menghadiri pertemuan orang tua di sekolah jika Wardah sibuk.
Ketika pulang kerja, Wardah kaget. Pasalnya di depan kontrakan sudah ada Arianto. Arianto minta maaf sambil berlutut karena selama 4 tahun meninggalkannya dengan alasan susah sinyal. Wardah nggak percaya dengan ucapan Arianto. Dia masuk ke rumah dan mengambil surat cerai. Dia meminta Arianto menandatangani surat cerai. Arianto marah dan merobek surat tersebut. Wardah menelepon hansip buat mengusir Arianto. Hari-hari berikutnya Arianto rutin bertandang ke kontrakan Wardah minta rujuk, tapi Wardah keukeuh pendirian ingin bercerai.
Ada satu insiden membuat Wardah mengungkapkan ke Luthfi untuk segera melamarnya. Nah, loh?
Premis
Wardah (25) single mom dan editor penerbitan mendadak meminta Luthfi (22) untuk segera melamarnya demi membuat sakit hati mantan suaminya, Arianto (28). Walau tanpa cinta, lama-lama cinta beneran.
Pengenalan Tokoh
Wardah : Single mom dan editor AT. Memiliki anak 1 berusia 5 tahun. Katakternya lumayan unik. Sudah berusia kepala tiga, tetapi selalu mengaku ke orang-orang 'masih TK'. Dia inginnya dipanggil 'Dedek'. Memiliki slogan 'teken boleh digoda.' Dan teguh pendirian.

Arianto : Perut buncit, berkacamata, kumisan, dan doyan kawin.

Luthfi : Gigi gingsul, penyayang anak-anak dan sabar.

Nazib : Anak Wardah. Aktif, susah dibangunin, malas sekolah dan suka makan burger

Peran pendukung :
-Nazneen Faiha. Posisinya sebagai CEO sekaligus pemilik AT Press. Dia ini ngeselin. Suka banget memberi kerjaan secara dadakan. Namun, dia juga baik. Suka kasih bonusan belanja online ketika buku laku banyak.

Sahrial Pratama posisi Pemimpin Redaksi. Dia mirip Ojan Sketsa. Sebelas dua belas dengan Bu Nazneen. Bedanya Sahrial lebih killer. Ngegas mulu kalau Wardah ngaret bikin setor editor.

Alfian : posisi editor magang.

Sukma, posisi marketing.

Helen Amelia : Admin sosial media AT Press

Siti sebagai Office Girl.
Sinopsis
Wardah Maulida (25), seorang single mom yang memiliki balita --Nazieb (5). Dia ditinggal oleh Arianto (28) sejak Nazib berusia 1 tahun. Alasannya kerja di Kalimantan, tapi nyatanya nggak pulang-pulang dan sama sekali nggak ada kabar. Dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari ia bekerja sebagai editor di AT Press. Membesarkan Nazieb seorang diri bukanlah hal mudah. Untung ada Luthfi (22), adik ipar yang baik. Peran Luthfi berguna antar jemput Nazieb sekolah, ajak main ke mal, sampai menghadiri pertemuan orang tua di sekolah jika Wardah sibuk.
Ketika pulang kerja, Wardah kaget. Pasalnya di depan kontrakan sudah ada Arianto. Arianto minta maaf sambil berlutut karena selama 4 tahun meninggalkannya dengan alasan susah sinyal. Wardah nggak percaya dengan ucapan Arianto. Dia masuk ke rumah dan mengambil surat cerai. Dia meminta Arianto menandatangani surat cerai. Arianto marah dan merobek surat tersebut. Wardah menelepon hansip buat mengusir Arianto. Hari-hari berikutnya Arianto rutin bertandang ke kontrakan Wardah minta rujuk, tapi Wardah keukeuh pendirian ingin bercerai.
Suatu ketika guru sekolah memberi undangan pentas seni spesial hari Ayah. Wardah datang. Luthfi juga datang bersama Arianto. Wardah tidak mengatakan ke Nazieb bahwa Arianto adalah ayahnya. Di puncak acara, giliran Nazieb tampil ke panggung. Nazib hanya berdiri sambil mengatakan, "aku selama ini nggak punya Ayah. Bahkan aku nggak pernah memberi tahu nama Ayah. Ibu selalu mengalihkan pembicaraan jika aku bertanya soal Ayah. Maka dari itu saya tidak bisa menampilkan apa pun untuk Ayah." Hati Wardah langsung ambyar dan berlari memeluk Nazib.
Sepulang dari sekolah, Nazieb meminta Papa Baru ke Wardah. Wardah kaget. Lalu menjelaskan pelan-pelan bahwa punya Papa baru nggak semudah itu. Nazieb manggut-manggut walau tak paham perkataan Wardah. Nazib menguap, lalu diajak ke kamar oleh Wardah. Baru lima menit Nazieb tidur, pintu rumahnya diketuk. Ternyata Luthfi yang datang. Luthfi berbicara empat mata ke Wardah, Luthfi menyarankan agar rujuk saja dengan kakaknya demi Nazieb. Hati Wardah luluh. Akhirnya mau mempertimbangkan saran Luthfi.
Di kantor AT Press, Wardah kepergok melamun. Dia galau memikirkan permintaan Nazieb dan saran dari Luthfi. Rekan kerja di AT Jadi kepo. Atas desakan mereka, Wardah akhirnya curhat perihal kegalauannya. Helen punya usul jika Wardah mencarikan Papa baru agar mantan suami cemburu dan menyesal telah meninggalkan tanpa kabar. Entah kenapa Wardah setuju dengan usul Helen. Yang ada di otaknya adalah menikah dengan Luthfi.
Jam istirahat Wardah minta Luthfi makan siang bareng. Wardah menyampaikan keinginannya untuk dilamar Luthfi. Jelas Luthfi kaget dan menolak mentah-mentah permintaan Wardah, pasalnya ia sendiri punya pacar. Mami Gia (27), bosnya sendiri. Youtuber dan Luthfi sebagai tim kreatif.
Suatu ketika Luthfi memergoki Mami Gia bermesraan dengan Arianto. Lebih mengejutkan lagi Mami Gia dan Arianto sudah menikah siri di Kalimantan setahun yang lalu. Luthfi langsung minta putus. Ia frustrasi dan lari ke pantai. Di pantai bertemu Wardah, ia pun menceritakan tentang kakaknya. Akhirnya ia mau menikah dengan Wardah demi balas dendam dan buat kakaknya sakit hati.
Dua hari sebelum menikah, Wardah mengatakan ke Nazieb bahwa Luthfi akan jadi Papa barunya. Tentu aja Nazieb senang, tiba-tiba Arianto datang dan marah-marah. Luthfi menyeret kakaknya keluar sedangkan Wardah membawa Nazieb ke kamar.
Wardah Luthfi menikah. Ketika malam pertama, Luthfi bersiap mencumbu Wardah. Namun, Wardah melempar guling dan menyerahkan surat perjanjian menikah. Isinya tidak boleh menyentuh sebelum cinta itu tumbuh. Luthfi pasrah dan setuju perjanjian tersebut.
Karena tiap hari bersama, Luthfi jatuh cinta dengan Wardah. Dia mulai memberikan perhatian kecil. Akhirnya Wardah juga luluh dengan cintanya Luthfi.

Rekomendasi