Novel
Genre → Fantasi
KASARUNG
Mulai membaca
Berlangsung
Gratis untuk dibaca
Blurb
Yogyakarta memang indah, Ara dan Rei bahkan tak ingin mengakhiri masa liburannya. Malam itu jalanan Malioboro ramai. Ara dan Rei memutuskan hanya menikmati lampu kota yang menerangi jantung Yogyakarta. Mencari kursi wisatawan yang masih tersisa.

Ara melihat selembar kertas usang di kolong kursi panjang di seberangnya. Kedua bola matanya memang tak bisa melihat selembar kertas berserakan begitu saja. Dan petugas kebersihan yang beberapa saat melewati kursi mereka tidak mengambilnya. Rei mengambil kertas itu untuknya. Sebuah peta.

Cerita mereka berawal dari sana. Keinginan mereka untuk menjelajah nusantara akan terwujud. Begitu yang terlintas. Peta itu membawa mereka ke dalam dongeng dan legenda. Dunia yang hanya mereka dengar dari neneknya di Desa. Dunia yang membawa mereka bertemu Bondowoso, Purbasari, Jaka Tarub, dan beberapa tokoh legenda lainnya.

Tapi, alur dalam peta mulai tak berbentuk ketika Mika turut dalam perjalanan kedua. Menyusuri tempat-tempat yang tertera dalam peta. Diantara keputusasaan, mereka dikagetkan hadirnya seekor Lutung. Hewan melata yang pernah Ara dan Rei temui dalam dongeng Jawa Barat. Lutung kemudian membantunya menyusun lagi alur dongeng dalam peta. Juga turut dalam perjalanan mereka sampai di pulau yang jauh sekali dari Jakarta. Banda Neira.
Tokoh Utama
Ara
Rei
Mika
Lutung
Kamu harus masuk terlebih dahulu untuk mengirimkan ulasan, Masuk
Belum ada Ulasan
Disukai
0
Dibaca
494
Tentang Penulis
Izna R Ashvia
kelebihan ide tapi sedikit kata untuk bisa menuangkannya kedalam tulisan.
Insta: @iznaaaaaaaaaash_
Bergabung sejak 2020-01-01
Telah diikuti oleh 157 pengguna
Sudah memublikasikan 2 karya
Menulis lebih dari 3,705 kata
Rekomendasi dari Fantasi
Rekomendasi