Serpihan Sayap Dan Cinta
3. Insiden Kopi

INT. COCKPIT - MORNING

Roni duduk menmantau panel panel auto pilot dan navigasi, Tika muncul.

TIKA

Mas Roni, Mau tambah minumnya?

Roni menoleh ke Tika sambil tersenyum.

RONI

Teh, makasih. Asal jangan ditumpahin ke bajuku lagi.

Tika mengulurkan teh ke Roni sambil tersenyum. Lalu tertawa kecil.

TIKA

Dulu yang 5 tahun lalu itu kopi mas.

Roni menerima teh lalu meletakan di sampingnya, tempat teh.

FLASH BACK

INT. DIKLAT JN - DAY

Pusat pelatihan untuk para air crew JN. Banyak poster-poster di dinding berisis kampanye tentang seputar penerbangan.

Di ruang pantry, Tika sedang membuat kopi, dekat dispenser di pojok ruangan. Roni, rambut masih cepak, berjalan sambil memperhatikan sebuah poster di dinding.

INSERT: 5 TAHUN SEBELUMNYA, INCIDENT KOPI

Tika membawa kopi, membalikan badan menabrak Roni. Kopi tumpah di baju Roni. Tika dan Roni terbelalak kaget.

TIKA

Aduuuh maaf maaf maaf sekali mas. Maaf gak lihat. Sebentar...

Tika panik, kebingungan nyari tisue. Roni memandang Tika, sambil geleng-gelenbg kepala. Lalu Roni membalikan badan, berjalan menuju toilet.

RONI

Gak apa-apa.

Tika panik membawa tisue, berjalan bergegas mengejar Roni. Sambil mengulurkan tisue.

TIKA

Maaf mas maaf mas. Maaf bener, Tika tidak sengaja. Maaf (gugup)

Roni berjalan, menengok sebentar ke Tika.

RONI

Gak apa-apa. Sudahlah.

Roni melanjutkan jalan. Tika wajah ketakutan, malu, bingung, menatap Roni.

BACK TO:

INT. COCKPIT - MORNING

Tika berdiri, Roni duduk.

TIKA

Mas, waktu itu Tika kan baru training, takut bener loh Mas.

Gugup banget. Belum apa-apa udah bikin salah ama Pilot.

Bayangan Tika waktu itu tuh, waduh bakal di complain habis kaya apa gitu.

RONI

Pertama ketemu numpahin kopi. hehe,...

TIKA

Udah mas, jadi malu Tika nih.

Capt Marus muncul, tersenyum melihat Tika dan Roni.

TIKA (CONT’D)

Tambah minum Kep?

Capt Marus duduk.

CAPT MARUS

Oh ya makasih.

EXT. APPRON JOGJA - DAY

Pesawat JN landing. Pesawat JN parkir, penumpang turun.

INSERT: ADISUCIPTO AIRPORT - JOGJAKARTA

INT. CABIN - DAY

Capt Marus muncul dari cockpit.

LUNA

Mau makan sekarang Kep? Sarapan?

CAPT MARUS

Yuk. (mengangguk)

Capt Marus, Luna, santi, Nova, duduk sambil makan. Roni muncul dari Cockpit. Beberapa orang lalu lalang, cleaning service, catering, security. Luna menengok ke Roni.

LUNA

Makan dulu mas.

Roni menoleh ke pantry, menunjuk box makanan. Luna mengangguk.

RONI

Iya. Ini?

Roni mengambil box makanan, melihat sekeliling, tempat duduk yang kosong yang terdekat di seberang Tika. Lalu Roni berjalan duduk di sebelah Tika, berseberangan lorong cabin. Tika sedang menulis di buku kecil.

RONI (CONT’D)

Lagi nulis apaan?

Roni membuka box makannya.

TIKA

Ini rekap jam terbang ama jurnal mas.

RONI

Gak makan?

TIKA

Udah duluan tadi. Mau minum apa mas?

RONI

Air putih, makasih.

Tika berdiri, mengambil segelas airputih buat Roni. Lalu menyuguhkan ke Roni. Roni mengangguk.

Roni makan, Tika melanjutkan menulis, beberapa saat, Tika lalu melirik ke Roni, kemudian melanjutkan menulis.

Roni makan, menoleh dan menatap tajam Tika yang sedang menulis.

FLASH BACK

INT. METROMINI JAKARTA - DAY

Roni duduk di kursi penumpang Bis Metromini. Melihat jalanan. Melihat Tika dan Vola (P/24) sedang berjalan membawa bungkusan besar. Roni terbelalak, lalu turun dari Metromini, mengejar Tika dan Vola.

INSERT: 2 MINGGU SETELAH INCIDENT KOPI.

EXT. JALANAN JAKARTA - DAY

Roni melihat Tika dan Vola dengan sembunyi-sembunyi. Tika dan Vola jalan. Tika melihat seorang nenek sedang kesulitan menyeberang jalan. Tika menaruh bungkusan, lalu membantu nenek menyeberang jalan. Roni terkesima, mengamati Tika.

Tika dan Vola melanjutkan jalan, Roni membuntuti diam-diam.

EXT. DEPAN YAYASAN SALSABILA - DAY

Tika dan Vola masuk sebuah rumah. Papan depan rumah “YAYASAN SALSABILA. PANTI YATIM DAN DHUAFA” Roni berdiri di seberang jalan, di balik pohon.

Beberapa saat, Tika dan Vola keluar, sudah tidak membawa bingkisan. Roni terkesima menatap Tika.

BACK TO:

INT. CABIN - DAY 

Roni menatap lekat lekat ke Tika sambil menyelesaikan makan. Tika menulis, tidak memperhatikan Roni. Lalu Roni merapikan makanannya pandanganya tertuju pada box kecil warna pink bungkus tissue di hadapan Tika, Roni tersenyum.

Suka
Bagikan
Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar