3. IBU PULANG
Skrip ini masih diperiksa oleh kurator

31. EXT. TEMPAT PARKIR - AFTERNOON

Adam dan Gaspar masuk ke mobil Gaspar. Mereka pergi meninggalkan kampus.

32. INT. MOBIL GASPAR - NIGHT

Gaspar sedang menyetir.

ADAM

Gas, gue besok mau ngadain ulang tahun buat ibu.

GASPAR

Wah seru tuh.

ADAM

Ga rame-rame kok. Cuma gue sama keluarga lo aja.

GASPAR

Ok.

33. INT. RUMAH ADAM - KAMAR ADAM - NIGHT

Adam masuk ke kamarnya.

Ifa terlihat sedang main HP di kasur.

Adam meletakkan tasnya, kemudian ganti pakaian.

ADAM

Besok ibu ulang tahun.

IFA

Ya terus?

ADAM

Aku udah ngundang Gaspar sama keluarganya ke sini. Aku mau ngerayain ulang tahun ibu.

Ifa mematikan HP-nya.

IFA

Ngapain?

ADAM

"Ngapain?"

IFA

Maksud aku...kok tumben? Emang ibu besok pasti pulang?

ADAM

Iya. Dia pulang selasa malem. Kamu ga perlu masak. Pesen dari luar aja.

IFA

Ya udah.

Adam keluar kamarnya. Dia berjalan menuju ke --

34. INT. RUMAH ADAM - KAMAR PUSPA - NIGHT

Adam masuk ke kamar ibunya. Dia menyalakan lampu, kemudian membersihkan debu di meja kecil samping kasur.

Saat Adam membuka laci di meja kecil itu, dia menemukan foto lama PUSPA MUDA, 32 tahun, sedang menggendong Adam kecil, 5 tahun. Adam kemudian duduk di kasur ibunya sambil melihat foto itu.

Di kasur Puspa terlihat beberapa pakaian yang berantakan.

Adam meletakkan foto itu di kasur. Adam mengambil pakaian ibunya yang berantakan di kasur.

Adam lalu membuka lemari ibunya dan memasukkan pakaian-pakaian itu ke lemari. Saat itu, Adam tidak sengaja menemukan potongan foto SUSAN (30), hitam putih (karakter ini akan muncul di flashback), seperti potongan foto dengan kertas koran yang terselip di tumpukan baju-baju ibunya.

Adam tidak peduli dengan foto itu. Dia kembali meletakkan foto itu ke tempatnya. Kemudian, menutup lemari ibunya.

Adam berbaring di kasur ibunya, lalu menutup seluruh tubuhnya dengan selimut.

35. EXT. RUMAH ADAM - DAY

Pagi telah tiba.

36. INT. RUMAH ADAM - RUANG TAMU - AFTERNOON

Ruang tamu telah disulap seperti ruang makan yang besar. Lengkap dengan makanan sudah tersaji di meja makan seperti nasi tumpeng besar lengkap dengan lilin, ayam bakar utuh, daging panggang, sayur tumis, buah-buahan, dan sup. Beberapa minuman juga cukup lengkap seperti wine, es buah, dan minuman segar lainnya.

Adam sudah berpakaian rapi, terlihat sangat bahagia, sedang menunggu kedatangan Gaspar dan keluarganya.

Tidak lama Adam mendengar bel berbunyi. Adam menuju ke pintu depan. Terlihat Gaspar, Lia, dan Farel sudah datang.

Adam menyambut mereka.

ADAM

Masuk dulu, yuk!

Adam memanggil Ifa dan Agnes agar menemui Gaspar dan keluarganya.

ADAM (CONT'D)

Ifa! Agnes!

Mereka masuk ke ruang tamu.

GASPAR

Wah, meriah juga, Dam. Katanya ga rame-rame.

ADAM

Ga rame kok. Cuma lo doang. Bentar, gue mau manggil Ifa sama Agnes dulu.

LIA

Iya.

Gaspar, Farel, dan Lia duduk di ruang tamu.

Adam hendak menuju ke lantai atas. Namun, Ifa dan Agnes sudah turun dari lantai atas untuk menyambut Lia dan Farel.

IFA

Lia, lama banget ga main ke sini.

Lia memeluk Ifa.

Agnes menemui Farel, kemudian duduk di samping Farel.

AGNES

Farel, main yuk!

ADAM

Nanti dulu dong, Sayang. Tunggu nenek pulang dulu ya!

FAREL

Iya, Om.

Ifa dan Lia juga ikut duduk.

LIA

Ibu kamu belum pulang, Dam?

ADAM

Belum. Paling habis ini pulang.

IFA

Kalau ga pulang gimana?

ADAM

Ibu bilang pulang malam ini.

GASPAR

Iya, Dam. Mending chat lagi aja! Kira-kira pulangnya jam berapa. Kalau pulangnya jam 12 malem kan basi nanti makanannya.

ADAM

Nggak lah. Ngapain juga pulang tengah malam gitu. Ibu pasti pulang kok. Wait, gue chat lagi.

Adam mengambil HP dari sakunya, lalu chat ibunya.

ADAM (CONT'D)

(Sambil chat ibunya)

Paling jam 6 - 7 sore sih.

Kita melihat isi chat WA Adam.

ADAM (TEXT) (CONT'D)

Bu, nanti pulang jam berapa?

Chat Adam belum dibaca oleh Puspa.

ADAM (CONT'D)

(To everyone)

Belum dibales.

GASPAR

Ya udah. Tunggu aja. Kita nyantai aja. Anggap aja kaya acara kita sendiri.

Lia mencubit Gaspar. Gaspar langsung diam.

37. EXT. RUMAH ADAM - NIGHT

Malam telah tiba.

38. INT. RUMAH ADAM - RUANG TAMU - NIGHT

Mereka semua masih berkumpul di ruang tamu. Mereka akhirnya mendengar suara mobil. Adam dan Gaspar melihat ke arah pintu.

GASPAR

Kayaknya nyokap lo, Dam.

Adam bergegas. Dia meminta yang lain juga ikut berdiri menyambut ibunya.

ADAM

Yuk, yuk!

Puspa akhirnya masuk ke rumah sambil membawa tas kain besar.

Semuanya menyanyikan lagu "Happy Birthday to --" sambil bertepuk tangan. Lagu Happy Birthday hanya berhenti sampai di situ, karena --

Puspa menatap mereka dengan tatapan kosong, wajahnya pucat, kondisinya terlihat mengerikan, seperti mengalami trauma.

Mereka semua bingung dengan kondisi Puspa.

Adam menyadari ada yang salah dengan ibunya. Dia langsung mendekati ibunya.

ADAM (CONT'D)

Bu, ibu kenapa?

Puspa sama sekali tidak merespons. Gaspar, Lia, dan Ifa ikut mendekati Adam.

IFA

Ibu kenapa?

GASPAR

Bawa ke kamar dulu!

Adam menuntun ibunya ke kamar.


Suka
Bagikan
Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar