Telah Berakhir
Kisah Gaib Pesantren
04 September 2023 - 04 Februari 2024
Kompetisi menulis di platform Kwikku yang ditujukan untuk santri sebagai wujud dari program Santri Punya Karya. Pada kompetisi perdana ini, tema yang diusung adalah Kisah Gaib Pesantren. Kompetisi ini mengajak santri untuk berbagi cerita tentang hal-hal yang tidak terlihat, tersembunyi, tidak nyata, namun bisa dirasakan, seperti: pengalaman horor, spiritual, rohani, dan peristiwa tak kasatmata lainnya. Dengan latar pesantren, kehidupan santri tentu menyimpan banyak kisah menarik untuk diperdengarkan kepada dunia.
Telah Berakhir
Kompetisi 500jt #3
03 Mei 2023 - 03 Agustus 2023
Kwikku kembali menyelenggarakan event tahunan yang ke 3 dari Kompetisi 500jt, kali ini tema yang di angkat yaitu #SepotongKisahdiBalik98. Selain itu ada hal menarik dari kompetisi ini yaitu jumlah kata jauh lebih sedikit dari sebelumnya. Info lebih lanjut akan diperbarui ketika event ini resmi diluncurkan
Telah Berakhir
Spill your Stories
17 Oktober 2022 - 23 Desember 2022
Kompetisi cerpen perdana yang diadakan oleh kwikku, mengangkat dua kategori utama yaitu Spill your Office dengan tema #MyStupidBoss yang berfokus pada cerita lucu, unik, toxic dan sebagainya dilingkup kerja dan The Story Next Door yang bercerita tentang masalah yang ada disekitar lingkungan tempat tinggal bersama dengan tetangga.
Telah Berakhir
Falcon Script Hunt 2022
05 Juli 2022 - 05 Desember 2022
Falcon Script Hunt adalah kompetisi pencarian cerita-cerita unggul dan terbaik yang nantinya diharapkan dapat melahirkan para scriptwriter baru dengan berbagai kelebihan dan kesegaran cerita yang mereka tawarkan untuk perkembangan industri perfilman Indonesia.
Setelah sukses dengan kompetisi yang diadakan pada tahun 2020 lalu, Kwikku bersama Falcon Pictures kembali menyelenggarakan Falcon Script Hunt dengan mengusung tema "Cerita Cita Cinta". Bercerita tentang mimpi, harapan dan juga cinta dalam berbagai bentu genre.
Setelah sukses dengan kompetisi yang diadakan pada tahun 2020 lalu, Kwikku bersama Falcon Pictures kembali menyelenggarakan Falcon Script Hunt dengan mengusung tema "Cerita Cita Cinta". Bercerita tentang mimpi, harapan dan juga cinta dalam berbagai bentu genre.
Telah Berakhir
Kompetisi 500jt #2
04 September 2021 - 04 Desember 2021
Sebagai social storytelling platform, Kwikku kembali menyelenggarakan kompetisi menulis yang diselenggarakan pada 4 September s.d. 4 Desember 2021.
Berbeda dengan tahun sebelumnya yang hanya terdiri dari dua kategori, yakni Novel dan
Webtoon, pada event kali ini Kwikku menambahkan satu kategori lagi untuk meramaikan
kompetisi, yakni Design Cover. Dengan tajuk #PastiBisaBerkaya, Kwikku percaya bahwa kreativitas bisa terlahir dari mana saja, oleh siapa saja, dan dalam kondisi apa pun.
Telah Berakhir
#StarScriptHunt
14 Desember 2020 - 14 Maret 2021
Dengan menggandeng delapan artis papan atas Indonesia, Kwikku bersama Falcon Pictures kembali mengadakan kompetisi untuk mencari penulis naskah baru dengan ide-ide menarik yang akan meramaikan dunia perfilman Indonesia. Dalam kompetisi ini para pemenang kompetisi juga mendapatkan mentorship dari para scriptwriter senior untuk mematangkan konsep dan gaya penulisan mereka.
Telah Berakhir
Falcon Script Hunt 2020
01 September 2020 - 31 Oktober 2020
Setelah meramaikan dunia kreatif dengan event Kompetisi Novel dan Webtoon yang berhadiah total 500 Juta, Kwikku bekerja sama dengan Falcon Pictures mengadakan sebuah kompetisi menulis kembali pada September s.d. Oktober 2020. Kompetisi yang mengambil tema "Cerita Hidup" ini diharapkan dapat menjaring ide-ide baru dan segar yang nantinya akan dialihwahanakan ke dalam bentuk film.
Telah Berakhir
Kompetisi 500jt #1
23 April 2020 - 23 Juli 2020
Kwikku mendedikasikan diri sebagai Digital Creative Hub yang memungkinkan para kreator menciptakan karya terbaik untuk semua orang dalam metaverse yang kreatif. Sebagai langkah awal mewujudkan misinya yang ingin memberikan konten bermutu dan berkualitas kepada semua orang dan memberikan ruang terbaik untuk para kreator, Kwikku menyelenggarakan Kompetisi Novel dan Webtoon yang berhadiah total 500 juta rupiah pada tahun 2020.